BREAKING NEWS
Tampilkan postingan dengan label Android. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Android. Tampilkan semua postingan

Selasa, 11 Juni 2019

Tren kamera depan dibenamkan dalam layar smartphone

Pembuat smartphone berlomba-loma membuat bezel di layar semakin tipis, semakin besar rasio layar terhadap bagian depan smartphone biasanya itulah smartphone yang laris di pasaran.

Hal ini bisa kita lihat dari screen to body ratio smartphone yang semakin besar, dapat dilihat dari rasio beberapa smartphone kekinian di bawah ini:
Rasio layar terhadap body:

Huawei 30 Pro

Huawei 30 Pro
  • Ukuran layar : 6,47 inchi 
  • Rasio : 88,5%

OnePlus 7 Pro

Oneplus 7 Pro
  • Ukuran layar : 6,67 inchi
  • Rasio : 88,4%
Galaxy S10



Samsung Galaxy S10
  • Ukuran layar : 6,1 inchi
  • Rasio : 88%

Vivo Nex S

Vivo Nex S
  • Ukuran layar : 6,59 inchi
  • Rasio : 86,2%
Mi 9

Xiaomi Mi 9
  • Ukuran layar : 6,39 inchi
  • Rasio : 85,1%

Zenfone 6

Asus Zenfone 6
  • Ukuran layar : 6,4 inchi
  • Rasio : 83,7%

Setelah belum lama Asus meluncurkan Zenfone 6 yang mana kamera belakangnya dapat menjadi kamera depan, 

Smart Camera Asus Zenfone 6

Xiaomi turut mengeluarkan inovasi yaitu dengan membenamkan kamera depan di bawah layar, sebagaimana fingerprint yang sudah dapat dibenamkan di bawah layar.

Xiaomi memecahkan masalah transparansi dengan mengembangkan display-in-a-display. Xiaomi mengintegrasikan area persegi panjang kecil ke layar yang menggunakan "kaca khusus yang rendah reflektif dengan kemampuan transmisi tinggi." Kamera menghadap ke depan dibenamkan di bawahnya. Ini memungkinkan layar untuk menampilkan citra tanpa halangan, tetapi pada saat yang sama tidak menghalangi cahaya mencapai kamera saat digunakan. 

Walaupun smartphonenya belum diluncurkan, tetapi beberapa video dan sneak peek sudah bermunculan di dunia maya.

Pengembangan kamera depan di bawah layar - Xiami

Saat ini kita menuju smartphone dengan screen to body ratio di atas 95%, dengan adanya inovasi tersebut. keseluruhan body kini dapat diisi dengan layar, hanya menyisakan bezel yang sangat tipis.



Rabu, 13 Maret 2019

Xiaomi Mi 8 HP Flagship yang layak beli di bulan Maret 2019

Guys, tahu gak hp flagship apa yang layak dibeli di bulan ini?

Kalau ingin melihat jajaran hp flagship, kita bisa mengambil salah satu fitur yang sedang hits saat ini, yaitu melihat kualitas kamera dari sebuah hp flagship. HP flagship selalu menyajikan fitur kamera yang mumpuni, 

Berhubung kita mencari hp flagship "pada masanya", tentunya bukanlah hp flagship pada saat artikel ini ditulis, akan tetapi kita mundur ke tahun 2018. Dimana saat itu, Xiaomi Mi 8 masih merupakan salah satu jajaran hp flagship dari xiaomi.

Xiaomi Mi 8

Berikut adalah top 10 hp dengan skor DxOmark tertinggi di tahun 2018
  1. Huawei 20 Pro
  2. Apple Iphone XS Max
  3. HTC U12 Plus
  4. Samsung Galaxy Note 9
  5. Xiaomi Mi Mix 3
  6. Huawei P20
  7. Apple Iphone XR
  8. Google Pixel 3
  9. Samsung Galaxy S9 Plus
  10. Xiaomi Mi 8
 (sumber bisa dilihat di sini)

Pada saat artikel ini dibuat, urutan teratas skor DxOmark ditempati oleh Huawei Mate 20 Pro, dengan skor 109, dan xiaomi telah mengeluarkan Xiaomi Mi 9 dengan fitur yang lebih baik dibanding Xiaomi Mi 8.

Beberapa bulan yang lalu, saya telah membeli Xiaomi Mi 8 di sebuah toko online hijau dengan harga kurang lebih Rp. 5.700.000, dan saat ini sudah turun drastis di kisaran Rp. 4.900.000 s.d. Rp. 5.200.000.

Sungguh penurunan yang sangat drastis, dalam beberapa waktu saja, hanya beberapa bulan guys, karena saya membeli Xiaomi Mi 8 pada bulan November 2018, dan saaat artikel ini dibuat yaitu maret 2019 harga sudah menjadi sekian.

Alasan kenapa saya memilih Xiaomi Mi 8 pada waktu itu adalah:
  1. Menggunakan chipset tertinggi saat itu yaitu Snapdragon 845
  2. Support NFC
  3. Skor DxoMark tinggi, dengan dual kamera belakang yang dilengkapi dengan AI (Artificial Intelligence), kualitas kamera dapat mengalahkan iphone 10.
  4. Memiliki sensor altimeter, dan sensor-sensor lainnya
  5. Ukuran RAM yang cukup besar, yaitu 6 GB dan memori 128 GB
  6. Layar AMOLED yang nyaman di mata dan sangat tajam

Saat ini saya rasa fitur di atas masih cukup untuk game-game yang ada saat ini, dari PUBG hingga Mobile Legend, karena chipsetnya Snapdragon 845, hanya setingkat di bawah chipset yang digunakan hp flagship saat ini, yaitu snapdragon 855.

Info seller di toko ijo yang layak beli

Harga Xiaomi Mi 8 di seller toko ijo

Tips bagi yang akan meminang Xiaomi Mi 8
  1. Pilih seller yang memiliki reputasi yang baik, dengan jumlah penjualan yang banyak
  2. Bagi yang tinggal di Jabodetabek, utamakan seller yang berdomisili di Jakarta, karena ada beberapa yang domisili di Batam. Kalau pengiriman dari Batam jauh lebih lama karena harus melewati proses bea cukai yang rumit.
  3. Sebaiknya memilih versi RAM 6 GB dan memori 128 GB, untuk keleluasaan dalam menginstal aplikasi
  4. Warna biru sangat eye catching, terlihat lebih menarik dibanding pilihan warna lain
  5. Jangan lupa membeli case dan tenpered glass yang berkualitas, saya menyarankan merek Capelle, karena sudah cukup teruji dan harga tidak terlalu mahal.

Jumat, 10 November 2017

Daftar Smartphone (HP) support NFC yang bisa digunakan untuk mengisi ulang kartu e-money

Semenjak diberlakukannya transaksi non cash di seluruh pintu tol di Indonesia terhitung mulai tanggal 31 Oktober 2017 banyak pengguna handphone yang mencari smart phone yang support NFC.

Dengan menggunakan smart phone yang memiliki fitur NFC maka kita dimungkinkan untuk mengecek saldo pada kartu emoney (kartu uang elektronik). Memudahkan kita sehingga tidak perlu lagi mengecek ke ATM terdekat untuk mengecek saldo terakhir. Selain itu pada beberapa kartu tertentu dimungkinkan juga untuk mengisi saldo pada emoney dengan memanfaatkan aplikasi mobile banking di smart phone dengan fitur NFC.

Apa sih NFC itu?

NFC adalah singkatan dari Near Field Communication yang intinya menciptakan komunikasi antar dua perangkat dengan cara menyinggungkan atau mendekatkan dua perangkat pada jarak hingga beberapa sentimeter saja.

NFC
Walaupun banyak HP baru yang dilaunching pada saat ini, tetapi belum tentu mendukung NFC. Untuk dapat menggunakan NFC, pada smart phone harus tertanam modul NFC khusus yang mana harganya cukup mahal kalau kita membeli terpisah.

Smart phone apa aja sih yang sudah support NFC?

Smart phone yang support NFC sudah banyak beredar, dan tentunya saya akan menampilkan HP yang support NFC hanya yang dijual di Indonesia saja (berikut harga saat ini), yaitu:

Jajaran HP Asus


No.
Type
Spesifikasi
1.
Asus Zenfone 2 5,5 inch ZE550ML
Layar 5,5 inch, Intel Atom Quad Core, RAM 2 GB, internal 16 GB
Harga : Rp. 2.799.000
2.
Asus Zenfone 4
Layar 5,5 inch, Qualcom Snapdragon 630, RAM 4 GB, internal 64 GB
Harga : -
3.
Asus Zenfone 3 Deluxe
Layar 5,7 inch, Qualcom Snapdragon 820, RAM 6 GB, internal 64 GB
Harga : Rp. 8.985.000  
4.
Asus Zenfone AR
Layar 5,7 inch, Qualcom Snapdragon 821, RAM 6 GB, internal 128 GB
Harga : -

Asus Zenfone 2

Jajaran HP Sony


No.
Type
Spesifikasi
1.
Sony Experia C5 Ultra
layar 6 inci Full HD, chipset dari MediaTek octa–core 1,7GHz, RAM 2GB, grafis ARM Mali760 MP2, memori internal 16 GB
Harga : Rp. 4.499.000
2.
Sony Experia XZ1
layar 5,2 inci, Qualcom Snapdragon 835, RAM 4 GB, grafis Adreno 540, memori 64 GB
Harga : Rp. 7.500.000 

Sony C5 Ultra

Jajaran HP Xiaomi


No.
Type
Spesifikasi
1.
Xiaomi Mi 5
Layar 5,15 inch, Prosesor Snapdragon 820, RAM 3 GB, memori 32 GB
Harga : Rp. 3.450.000 
2.
Xiaomi Mi 6
Layar 5,2 inch, Prosesor Snapdragon 835, RAM 6 GB, memori 128 GB
Harga : Rp. 6.370.000 
3.
Xiaomi Mi 5S Plus
Layar 5,2 inch, Prosesor Snapdragon 821, GPU Adreno 530, RAM 4 GB, memori 64 GB
Harga : Rp. 4.499.000 

Xiaomi Mi 5

Jajaran HP Samsung


No.
Type
Spesifikasi
1.
Samsung Galaxy A3
Layar 4,7 inci, prosesor quad–core 1,6 GHz Cortex-A53,RAM  2 GB, memori 16 GB
Harga : Rp. 3.698.000
2.
Samsung Galaxy J7
Layar 5,5 inch, Samsung Exynos 7 Octa core 1,6 Ghz, RAM 2 GB, memori 16 GB
Harga : Rp. 2.700.000 
3.
Samsung Galaxy S8+
Layar 6,2 inch, Qualcom Snapdragon 835, RAM 4 GB, memori 64 GB
Harga : Rp. 10.499.000
4.
Samsung Galaxy Note 8
Layar 6,3 inch Quad HD+ Super Amoled, Qualcom Snapdragon 835, RAM 6 GB, memori 64 GB
Harga : Rp. 12.050.000


 


Samsung Galaxy Note 8

Jajaran HP Huawei


No.
Type
Spesifikasi
1.
Huawei Mate 8
Layar 6 inch, Quad core 2,3 Ghz Cortex A72, Mali T880, RAM 3 GB, memori 64 GB
Harga : Rp. 7.850.000 
2.
Huawei Mate 9 Pro
Layar 5,9 inch, Hisilicon Kirin, Mali G71 MP8, RAM 6 GB, memori 128 GB
Harga : Rp. 12.500.000 

Huawei Mate 9


Jajaran HP LG


No.
Type
Spesifikasi
1.
LG G4 dan LG G5
LG G4 Layar 5,5 inch, prosesor Snapdragon 808, RAM 3 GB, memori 32 GB
Harga LG G4 : Rp. 3.200.000  

LG G5 Layar 5,3 inch, prosesor Snapdragon 820, Adreno 530, RAM 4 GB, memori 32 GB
Harga LG G4 : Rp. 3.475.000 
2.
LG G5 SE
Layar 5,3 inch, Qualcom Snapdragon 652, RAM 3 GB, memori 32 GB
Harga : Rp. 5.595.000 


LG G5 SE
Jajaran HP Motorola



No.
Type
Spesifikasi
1.
Motorola G5S Plus
Layar 5,5 inch Full HD, Qualcomm Snapdragon 625, dual back camera, dual led flash, RAM 4 GB, memori 32 GB
Harga: Rp.2.999.000

Moto G5S Plus
Kesimpulan:

Kalau mau cari hape support NFC termurah saat ini, silahkan pilih Motorola G5S Plus, dengan harga hanya Rp. 2.999.000 dapat hape dengan dual back camera, RAM 4 GB serta memori internal 32 GB.


 
Copyright © 2014 Persada Blog

Powered by Mafsyah