BREAKING NEWS
Tampilkan postingan dengan label Ngeblog. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Ngeblog. Tampilkan semua postingan

Senin, 16 Juli 2012

Perkembangan IT dengan keterbatasan

Artikel ini kubuat dalam rangka mengobati kerinduan saat menimba ilmu di negeri bollywood beberapa tahun silam.

Mengingat episode itu, seakan saya tersenyum-senyum simpul bila membandingkan fasilitas pendidikan dan pelatihan (diklat) yang saya dapatkan. Bagaimana tidak, disaat di sini (Jakarta) pada waktu yang sama sudah booming penggunaan layar LCD dan processor yang sudah multi core, disana saya dan kawan-kawan mendapati bahwa komputer yang kita gunakan masih menggunakan layar tabung CRT dan processor seadanya. Mungkin karena lokasi diklat bukan di pusat kota New Delhi, melainkan di Ghaziabad, salah satu bagian dari Uttar Pradesh sehingga kita masih mendapati fasilitas seperti ini.


 Kira-kira seperi ini lab komputer waktu itu. (tahun 2010)

Nah, yang jadi heran... ngapain juga kita sampai mau-maunya belajar IT sampai ke India, bila fasilitas belajarnya saja seperti itu.  

Memang, dalam hal fasilitas India masih belum semaju kita disini, akan tetapi kalau soal professionalisme gak boleh lah kita meragukan mereka. Ahli-ahli IT India seperti yang kita ketahui bertebaran di seantero dunia, bahkan banyak pula yang menjadi programmer inti di perusahaan besar sekelas Microsoft. 

Ada dua Instruktur yang mengajar kita kala itu, yang pertama adalah Mr. Rohit Sarma, dan yang kedua adalah Mrs. Juhi Maharjan. Keduanya sudah memiliki beberapa sertifikat dari Microsoft dan Cisco. Ada ucapan dari Mrs. Juhi yang tidak tahu kenapa masih teringat sampai sekarang, "Do i make sense ?", beliau sering sekali mengucapkan kalimat tersebut di dalam kelas, terutama setelah selesai memberikan materi (dengan logat indianya yang kental tentunya). Entahlah kenapa beliau menggunakan pertanyaan tersebut ketimbang "Do you understand?". Mungkin juga biar tidak terkesan menggurui ya, kalau tidak dapat dimengerti bolehlah ditanyakan.

Bagaimana dengan kita, sudahkah kita memanfaatkan sumber daya yang ada di sekitar kita secara maksimal. Banyak diantara kita yang memiliki komputer canggih, sebagai contoh CPU dengan processor core i7, ram 8 gb dan hardisk ukuran terra, toh paling banter digunakan hanya untuk bermain game. Padahal bisa dimanfaatkan untuk belajar desain grafis, dan video editing yang memerlukan komputer dengan resources yang tinggi.

Kalau untuk programmer, spesifikasi komputer sepertinya tidak perlu yang speknya tinggi. Beberapa waktu yang lalu saya dapati programmer aplikasi berbasis web di institusi saya hanya menggunakan netbook dengan processor 1 ghz, dan itu sudah cukup untuk menghandle php web server macam xampp, database mysql dan sebagainya.


Rabu, 11 Agustus 2010

Implementasi IT di Sekretariat Kabinet

Berdasarkan rancangan blue print e-government Indonesia yag diterbitkan oleh kementerian Komunikasi dan Informatika, file dapat didownload di sini. Persada berniat melakukan kajian sederhana mengenai penerapan e-government di Sekretariat Kabinet. Dalam hal ini objek yang dikaji adalah Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) Sekretariat Kabinet.

I. DASAR HUKUM
  • Instruksi Presiden RI Nomor 3 Tahun 2003 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan EGovernment; 
  • Peraturan Presiden No. 31 tahun 2005 tentang Sekretariat Negara dan Sekretariat Kabinet. 
  • Peraturan Presiden No. 19 tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden No. 31 tahun 2005 tentang Sekretariat Negara dan Sekretariat Kabinet. 
  • Peraturan Sekretaris kabunet No. 1 tahun 2006 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Sekretariat Kabinet Republik Indonesia. 
  • Panduan dan Luaran-luaran yang dimiliki Depkominfo, antara lain adalah Panduan Pembangunan Infrastruktur Portal Pemerintah, Panduan Manajemen Sistem Dokumen Elektronik, Panduan Penyusunan Rencana Induk Pengembangan E-Government Lembaga, dan Blueprint Aplikasi e-Government Pemerintah Daerah

A. Menurut Inpres No. 3 Tahun 2003:
Pengembangan e-government merupakan upaya untuk mengembangkan penyelenggaraan kepemerintahan yang berbasis (menggunakan) elektronik dalam rangka meningkatkan kualitas layanan publik secara efektif dan efisien. Melalui pengembangan e-government dilakukan penataan sistem manajemen dan proses kerja di lingkungan pemerintah dengan mengoptimasikan pemanfaatan teknologi informasi.
Pemanfaatan teknologi informasi tersebut mencakup 2 (dua) aktivitas yang berkaitan yaitu :
  1. pengolahan data, pengelolaan informasi, sistem manajemen dan proses kerja secara elektronis;
  2. pemanfaatan kemajuan teknologi informasi agar pelayanan publik dapat diakses secara mudah dan murah oleh masyarakat di seluruh wilayah negara.
Untuk melaksanakan maksud tersebut pengembangan egovernment diarahkan untuk mencapai 4 (empat) tujuan, yaitu :
  1. Pembentukan jaringan informasi dan transaksi pelayanan publik yang memiliki kualitas dan lingkup yang dapat memuaskan masyarakat luas serta dapat terjangkau di seluruh wilayah Indonesia pada setiap saat tidak dibatasi oleh sekat waktu dan dengan biaya yang terjangkau oleh masyarakat.
  2. Pembentukan hubungan interaktif dengan dunia usaha untuk meningkatkan perkembangan perekonomian nasional dan memperkuat kemampuan menghadapi perubahan dan persaingan perdagangan internasional.
  3. Pembentukan mekanisme dan saluran komunikasi dengan lembaga-lembaga negara serta penyediaan fasilitas dialog publik bagi masyarakat agar dapat berpartisipasi dalam perumusan kebijakan negara.
  4. Pembentukan sistem manajemen dan proses kerja yang transparan dan efisien serta memperlancar transaksi dan layanan antar lembaga pemerintah dan pemerintah daerah otonom.
B. Sekretariat Kabinet menyelenggarakan fungsi: (Berdasarkan Perpres Nomor 31 Tahun 2005)
  1. Pemantauan dan evaluasi serta penyampaian analisis atas pelaksanaan kebijakan dan program pemerintah di bidang politik dan keamanan, perekonomian, dan kesejahteraan rakyat;
  2. Pemantauan dana evaluasi serta penyampaian analisis atas pelaksanaan kebijakan dan program pemerintah di bidang hukum, dan pemberian dukungan teknis dan administrasi, serta analisis dalam rangka penyiapan rancangan Peraturan Presiden, Keputusan Presiden, dan Instruksi Presiden;
  3. Penyelenggaraan dan Pengadministrasian sidang-sidang kabinet, rapat atau pertemuan dengan para Menteri Kabinet dan/atau Pejabat Negara setingkat Menteri dan/atau Panglima Tentara Nasional Indonesia dan/atau Kepala Kepolisian Republik Indonesia dan/atau Kepala Lembaga Pemerintahan Non Departemen dan/atau Pejabat Kepala Daerah yang dipimpin olek Presiden dan/atau Wakil Presiden; 
  4. Pengangkatan dan pemberhentian dalam jabatan pemerintahan dan kepangkatan Pegawai Negeri Sipil yang kewenangannya berada di tangan Presiden serta pengangkatan,pemindahan dan pemberhentian dalam dan dari pangkat Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Sekretariat Kabinet;
  5. Pemantauan rapat-rapat koordinasi yang diselenggarakan oleh para Menteri Koordinator;
  6. Pelaksanaan fungsi-fungsi lain yang diberikan oleh Presiden dan Wakil Presiden.

C. Adapun standar kebutuhan sistem aplikasi yang harus dipenuhi dalam setiap aplikasi e-government , yang tercantum dalam blue print tersebut yaitu:

Reliable
Menjamin bahwa sistem aplikasi akan dapat berjalan dengan handal, robust terhadap kesalahan pemasukan data, perubahan sistem operasi dan bug free.

Interoperable
Menjamin bahwa sistem aplikasi akan dapat saling berkomunikasi serta bertukar data dan informasi dengan sistem aplikasi lain untuk membentuk sinergi sistem.

Scalable
Menjamin bahwa sistem aplikasi akan dapat dengan mudah ditingkatkan kemampuannya, terutama penambahan fitur baru, penambahan user dan kemampuan pengelolaan data yang lebih besar.

User Friendly
Menjamin bahwa sistem aplikasi akan mudah dioperasikan dengan user interface (antar muka pengguna) yang lazim berlaku di pemerintahan dan sesuai dengan kebiasaan bahasa dan budaya penggunanya

Integrateable
Menjamin bahwa sistem aplikasi mempunyai fitur untuk kemudahan integrasi dengan sistem aplikasi lain, terutama untuk melakukan transaksi pertukaran data dan informasi antar sistem aplikasi e-Government, baik dalam lingkup satu pemerintah daerah dengan pemerintah daerah lain.

II. KAJIAN
Sekretariat Kabinet merupakan Instansi yang melakukan pelayanan kepada Presiden dan Wakil Presiden dalam hal Administrasi Pemerintahan. Selain itu sebagaimana tercantum dalam fungsi-fungsi Sekretariat kabinet dalam Perpres Nomor 31 tahun 2005, Sekretariat Kabinet juga memiliki fungsi untuk melakukan administrasi Pengangkatan dan pemberhentian dalam jabatan pemerintahan dan kepangkatan Pegawai Negeri Sipil yang kewenangannya berada di tangan Presiden.

Fungsi inilah yang dijadikan salah satu acuan dalam pengembangunan Sistem Informasi Manajemen di Sekretariat Kabinet, salah satunya adalah Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) Sekretariat Kabinet.

Website Sekretariat Kabinet

Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) Sekretariat Kabinet dibangun untuk memudahkan para pegawai negeri sipil yang diusulkan untuk kenaikan pangkat dan pensiun yang wewenangnya berada di tangan Presiden, dalam hal pengecekan sejauhmana proses penyelesaian administrasinya.

SIMPEG Sekretariat Kabinet dibangun dengan menggunakan aplikasi berbasis opensource yaitu PHP dan menggunakan database MySQL.

Modul Utama yang terdapat pada SIMPEG Sekretariat Kabinet adalah:
  1. Kenaikan Pangkat Reguler PNS
  2. Kenaikan Pangkat Pengabdian & Pensiun PNS 
  3. Kenaikan Pangkat Pengabdian & Pensiun Janda/Duda 
  4. Pensiun PNS 
  5. Pensiun Janda/Duda
  6. Anjungan Layanan Mandiri
Modul SIMPEG Sekretariat Kabinet


Modul 1 sampai dengan 5 merupakan modul yang bersifat intranet, artinya hanya dapat diakses menggunakan jaringan LAN Lokal, kelima modul ini merupakan modul untuk melakukan administrasi kepegawaian di unit kerja Sekretariat Kabinet. Modul keenam yaitu Modul Anjungan Layanan Mandiri merupakan modul yang dapat diakses baik melalui jaringan LAN lokal maupun akses internet 24 jam sehari, 7 hari dalam seminggu. Modul terakhir merupakan modul yang dirasakan manfaatnya oleh para PNS ataupun Instansi Pembina Kepegawaian baik di Pusat maupun Daerah di seluruh Indonesia, dengan modul ini mereka dapat mengecek sejauhmana proses pengusulan kenaikan pangkat maupun pensiun tanpa perlu mendatangi Sekretariat Kabinet.


Anjungan Layanan Mandiri

1. Reliable
SIMPEG Sekretariat Kabinet sejak awal dibangun telah memproses sebanyak 29247 usulan Kenaikan Pangkat Reguler, 29342 usulan Kenaikan Pangkat Pengabdian & Pensiun PNS, 1968 usulan kenaikan Pangkat Pengabdian & Pensiun Janda/Duda, 2143 usul Pensiun PNS, dan 270 usul pensiun janda/duda aktif. Sampai dengan saat ini usulan terus bertambah setiap hari dan sistem masih sanggup untuk menangani penambahan data tersebut.

2. Scalable
Pengembangan SIMPEG Sekretariat Kabinet tentu saja tidak berhenti sampai disini, masih banyak penambahan-penambahan yang akan dilakukan untuk lebih meningkatkan kinerjanya, salah satunya adalah integrasi data dengan SIM-SIM lain yang sudah ada di Sekretariat Kabinet.

3. Interoperable
Pengembangan SIM di Sekretariat Kabinet ditentukan berbasis aplikasi dan database yang sama yaitu PHP dan MySQL, sehingga komunikasi data antar SIM mudah dilakukan.

4. User Friendly
Interface (antar muka) SIMPEG dibuat dengan memperhatikan kehendak pemroses kepegawaian di Sekretariat kabinet, juga memperhatikan perilaku pengguna lain yaitu pengguna yang mengakses anjungan layanan mandiri lewat internet, hanya menu-menu yang diperlukan yang muncul untuk menghindari tampilan crowd/ribet.

3. Integrateable
Sudah dipastikan bahwa SIMPEG Sekretariat Kabinet dapat diintegrasikan dengan SIM-SIM lain yang telah ada ataupun akan dibangun, karena pengembangan SIM di Sekretariat Kabinet ditentukan berbasis aplikasi dan database yang sama yaitu PHP dan MySQL, sehingga saat dilakukan integrasi data tidak akan ditemukan masalah besar.

Hal yang dapat ditarik kesimpulan adalah, pembangunan SIMPEG Sekretariat Kabinet telah memenuhi standar yang telah diterapkan pemerintah dalam rancangan blue print e-government yang dibuat oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika.



Kholid Fahrudin
Pemerhati IT

Senin, 15 Desember 2008

Menggenjot performa internet explorer dengan ie7pro

Berapa banyak diantara Anda yang gandrung dengan Mozilla, Opera dan Netscape. Mungkin kebanyakan lebih memilih ketiga browser tersebut dibanding menggunakan browser bawaan windows, yaitu internet explorer.
Pada awalnya saya juga fans berat dengan browser opera, tapi lambat laun karena semakin banyak fitur ditambahkan pada Opera, tapi lha kok aplikasi ini malahan jadi lambat. Sudah tidak seperti motto awalnya, yaitu "the fastest browser on the earth" atau browser tercepat di muka bumi. Ya sudah, akhirnya saya berpaling pada Mozilla, karena menurut saya aplikasi browser ini simpel, dan tidak banyak fitur-fitur mubazir yang tidak pernah saya gunakan. Terakhir kali saya menggunakan mozilla versi 3, dengan menambahkan beberapa plug in untuk menggenjot performa mozilla.

Suatu waktu, kala saya membaca majalah komputer. Ada artikel menarik didalamnya tentang bagaimana membuat internet explorer rasa mozilla. Wah bagus juga artikel ini, siapa tahu fitur-fitur tambahan ini lebih baik dibanding mozilla dan opera.

Cara membuat internet explorer serasa mozilla, adalah dengan menginstal aplikasi ie7pro. Aplikasi yang berukuran kecil ini (file master instalasi hanya berukuran 2,35 MB) cukup efektif meningkatkan kinerja internet explorer. Ups... tapi ada syaratnya sebelum dapat merasakan kehebatan aplikasi kecil ini, yaitu dengan memastikan browser internet explorer yang terinstall di komputer adalah versi 7 (tujuh), karena pada versi yang ketujuh, browser ini sudah mendukung tab browsing yang bermanfaat banyak untuk menghindarkan tampilan banyak window.
Fitur-fitur unik ie7pro
Ad Blocking
Fitur ini dapat membantu memblok iklan-iklan yang berupa javascript code saat membuka halaman website yang kita tuju.
Aplikasi ini sangat bermanfaat buat Anda yang gak suka melihat tampilan web yang terlalu banyak iklannya, dengan fitur ad blocking iklan-iklan berupa Adsense dan sebagainya tidak akan muncul di halaman browser Anda.
Tapi saya sangat membenci kalau ada banyak orang menggunakan fitur ini, sebab iklan adsense di halaman web yang saya taruh, jadi tidak digubris para pemirsa setia website saya.. hiks...hiks....
Save Current Tab as image To
Fitur ini, adalah yang paling aku suka. Dengan fitur ini saya dapat menyimpan halaman website yang saya sukai dalam bentuk image (gambar). Silahkan pilih format gambar yang disuka dari mulai PNG, GIF, JPG, TIFF hingga BMP. Karena seringkali kalau saya menyimpan dalam bentuk website, tata letak gambar dan teks seringkali berubah tidak beraturan. Dengan menyimpan dalam bentuk image, maka gambaran website yang ditampilkan benar-benar sesuai aslinya. WYSIWYG (what you see is what you get).
System Requirements (persyaratan aplikasi)
1. 64 MB of RAM
2. 6 MB of free disk space
3. Microsoft WindowsNT /2000 /XP /2003 /Vista
4. Mendukung Internet Explorer 6.0/7.0 atau lebih tinggi
Mau lihat hasil penyimpanan web dalam bentuk image, kali ini saya perlihatkan contohnya di bawah ini

This article is written by Kholid
Download ie7pro

Selasa, 08 Juli 2008

Tips Menambahkan Widget Recent Post pada Blogger

Tips ini untuk Kamu yang ingin membuat widget "Recent Post" lebih dari 10 artikel pada Blogspot / Blogger.

Dengan widget tambahan dari Scrapur.com kamu dapat dengan mudah menambahkan recent post widget ke dalam blog kamu dengan sekali klik dan beberapa perubahan kecil. Keuntungan menggunakan widget ini adalah kamu dapat menampilkan 10 sampai 100 recent post dalam halaman web Blogger atau Wordpress, hanya diperlukan perubahan sedikit dalam kode widget yang diberikan.

1. Layout --> Page Elements

2. Pilih tempat yang kamu inginkan kemudian Add a Gadget

3. Pilih HTML/JavaScipt dan sisipkan kode dibawah ini


<script src="http://www.geocities.com/hidup_holid/post-terakhir.js"></script>
<script>var numposts = 10; var showpostdate = false; var showpostsummary = false; var numchars = 100; </script>
<script src="http://BLOGMU.blogspot.com/feeds/posts/default?orderby=published&amp;alt=json-in-script&amp;callback=rp">
</script>

Yang harus kamu lakukan hanya mengganti teks "http://BLOGMU.blogspot.com...." dengan alamat blogspot kamu.


Mudah bukan..., selamat mencoba.

Kamis, 17 April 2008

Hari gini belum punya web pribadi (nih tutorialnya)

Artikel ini aku buat berdasarkan permintaan teman-teman yang belakangan ini selalu menanyakan

Bagaimana sich cara buat web kayak punya loe, gue pengen dong !

Hari gini belum punya web, Kaciaan deh lo.. He... He..

Untuk dapat memiliki sebuah web pribadi sebenarnya caranya gak susah-susah amat, gampang kok kalau kita memiliki kemauan untuk belajar dan mempelajari. Menurutku tidak perlu menguasai benar pemrograman kelas berat seperti PHP, HTML, ASP, dan database MySQL.
Caranya cukup dengan mempelajari CMS, ih apaan lagi tuh ?

CMS adalah Content Management System, merupakan aplikasi yang dapat membangun sebuah web dengan menggunakan wizard (tahu kan kamu Wizard). Gak tahu juga..
Iya deh aku jelasin, dengan wizard kamu dapat membuat web dengan mudah. Percaya gak percaya, Aku membangun web ini dalam waktu kurang dari 30 menit. Kamu cukup memasukkan nama web, mengatur lay out halaman dan isi web kamu dengan menggunakan boks dialog. Mungkin jika aku membangun dari nol (Macromedia Dreamweaver) dibutuhkan waktu yang lebih lama, dari mulai mendesain, mem-build dan menjalankan web di localhost. Setelah itu baru di-upload ke web.

Tidak demikian halnya dengan menggunakan CMS.

Lalu bagaimana dong langkah membangun web dengan mudah, laksanakanlah langkah-langkah berikut ini :

1. Persiapkan Nama Domain Anda
Sebelum membangun sebuah web / blog Anda harus menentukan nama domain lebih dulu, semakin unik dan singkat nama domain maka semakin mudah orang lain mengingatnya.
Contohnya seperti web ku ini, domainku adalah persada.co.nr (Guampang khan diingetnya).
Usahakan nama domain yang akan kamu buat berhubungan dengan isi materi yang ada di dalam web kamu. Jika kamu akan membuat web yang berisi informasi beasiswa contohnya, usahakan nama domain kamu mengandung kata-kata beasiswa / scholarships dan sebagainya.

2. Daftarkan nama domain Anda di Server domain
Mencari Domain di internet, caranya gampang banget. cukup mengetikkan Domain di halaman pencarian mang google Anda sudah ditampilkan jutaan server domain.
Kalau itu akan membuat kamu pusing karena harus memilih diantar sekian banyak itu, aku sih menyarankan kamu untuk mendaftarkan domain di server domain (web) gratisan.

Cara registrasinya gampang kok, cukup mengisi form registrasi yang ditampilkan, lalu kamu tinggal menunggu email verification ke alamat email kamu. Jadi syarat utamanya di sini adalah kamu harus punya email. Masak mau punya web, tetapi gak punya email (itu mah kebangetan, masa orang IT gak punya email).. Wakakak.

3. Update web/blog Kamu
Setelah kamu sudah memiliki domain sendiri, kamu jangan berbangga hati dulu. Supaya web/blog kamu ramai dikunjungi tentunya harus selalu diupdate terus. Jangan update cuma sekali dalam setahun pula, kalau bisa setiap hari di-update lebih baik. Sebab perkembangan teknologi informasi sangat cepat, setiap detik begitu berarti.

4. Berguru dengan pakar web
Syarat ke-empat adalah kamu tidak boleh berhenti belajar, coba terus gali potensi. Pelajari pengetahuan tentang web, tidak harus di web ini. Sudah banyak sekali web-web yang menyediakan tutorial ilmu pembuatan website.
Contohnya :

Sudah yach, sampai di sini dulu tutorialnya, ada kemungkinan berlanjut ke level ADVANCE. Ce..ilee (kan sekarang baru Basic-nya).

Sampai ketemu di artikel berikutnya.

Sabtu, 05 April 2008

Post blog dari handphone


Saat ini aku mengirimkan photo sebuah buku yang layak anda baca, yaitu panduan tekhnik komputer karangan dosenku Bp.Sugiono dengan menggunakan HP ku sony ericsson k800i. Lumayan capek bo.. Menguras tenaga jempol. :-)

Jumat, 04 April 2008

Proposal adsense akhirnya diterima

Setelah menunggu sekian lama sejak sekitar satu pekan yang lalu, akhirnya proposal google adsenseku diterima. Menurut informasi teman-teman blogger biasanya lama verifikasi adalah 2-3 hari, sementara aku lebih dari tiga hari.

Kemungkinan karena banyaknya pemohon (applicants), sehingga membuat google kerepotan. Tetapi biarlah yang penting permohonan aku telah disetujui, jadi mulai sekarang blog-blogku yang sudah ada, dari mulai infobeasiswa.dagdigdug.com dan persadaku.co.nr dapat dipasangin (put) adsense.

Aku masih harus banyak belajar nih dari pakar adsense Indonesia mang Cosa, dan tata letak (layout) blog dari layout4all.

Senin, 31 Maret 2008

Mencoba dagdigdug

Kemarin saya telah mencoba blog dagdigdug, walaupun dengan perasaan yang dag dig dug pula. Perkiraanku blog lokal yang satu ini pasti gak bermutu (sencored). Kenyataannya ngeblog di dagdigdug lebih nyaman menurutku.

Alasannya di sini theme yang ditawarkan lebih banyak dibanding ngeblog di wordpress . Di dagdigdug ada 11 halaman yang berisi theme menarik, sementara wordpress hanya 5 halaman. Jadi disini dagdigdug adalah pemenang.

Trus apalagi keunggulannya ?

Ada lagi , yaitu di dagdigdug javascript enabled, ini yang paling penting buat mereka yang doyan berbisnis. Beda dengan wordpress yang murni untuk kepentingan sosial (kayak prinsip yayasan aja..).

N ngomongin kelebihan toh ada juga kekurangannya, yaitu kapasitas dagdigdug yang hanya 50 MB, menurutku sih kecil sekali, apalagi bila dibandingkan dengan kapasitas wordpress yang 6 GB.

Buat mereka yang gak suka dengan alamatnya yang gak bikin orang interest like dagdigdug, toh bisa mengganti alamatnya dengan register di domain co.nr.

Bagi yang mau lihat blogku yang di dagdigdug (kayak ada yang baca ajah.. B-) ). Bisa nih link ke persadaku.co.nr.

Selamat ngeblog di dagdigdug dengan perasaan dag-dig-dueer.

:D :D

Mengenal Tag Cloud

Mungkin pembaca sering melihat tampilan seperti teks yang ukurannya berbeda-beda, ada yang berukuran kecil lalu ada yang besar. Bagi sebagian orang ini adalah sesuatu yang aneh.


Inilah yang disebut dengan tag cloud. Bolehlah bila di-Indonesiakan dengan label awan, sebab bila dilihat sepintas ukuran masing-masing teks tidak sama jadi seperti ada gumpalan-gumpalan kayak awan.

Cara kerjanya berdasarkan tag-tag yang telah kita buat, semakin banyak artikel yang kita buat berhubungan dengan tag-tag tersebut maka ukuran tag cloud semakin besar.

Boleh dilihatkan di atas, tulisan komputer di tag cloudku berukuran paling besar. He.... he... he... (gak lucu)

Akan tetapi sebenarnya ini ada maksudnya loh, dan seperti yang pernah aku sebutkan dalam artikel sebelumnya tentang SEO. Tag Cloud ini dapat meningkatkan our page rank.

Ada 2 jenis tag cloud :

1. Category cloud

merupakan tag cloud yang ditampilkan berdasarkan kategori blog yang ada dalam web kita, tag cloud yang ada dalam webku ini ya contohnya.

2. Tag Cloud

Untuk menambahkan tag ini kita harus mengetikkan baris-baris tag pada saat menuliskan artikel. kalau di wordpress ada di bawah kolom tulisan (artikel utama).

Kita bisa menambahkan tag sesuka hati, akan tetapi usahakan yang berhbungan dengan artikel yang kita buat lalu pisahkan dengan tanda koma. Jangan sampe kita buat artikel tentang tanaman kok tag yang kita masukkan adalah nama-nama hewan.

Jadinya ya.. gak nyambung.

:D
 
Copyright © 2014 Persada Blog

Powered by Mafsyah