BREAKING NEWS

Senin, 16 Juli 2012

Mengukur jarak dan menentukan rute jalan via google Maps (Update)

Artikel ini dibuat untuk mengupdate artikel sebelumnya yang berjudul Mengukur jarak suatu tempat dengan Google Earth . Artikel tersebut boleh dibilang kurang akurat untuk menentukan jarak sesungguhnya, karena jarak ditentukan dengan cara menarik garis lurus dari titik A ke titik B.

Padahal sejatinya jarak yang tepat juga harus memperhitungkan jalan yang harus ditempuh. Misalnya bila melalui jalan A maka jaraknya adalah sekian, lewat jalan B jaraknya sekian. Oleh karena itu mari memanfaatkan aplikasi Google Maps untuk menentukan rute sekaligus mengukur jarak yang tepat.

Berikut adalah langka-langkah yang dapat kita lakukan:

1. Buka situs : http://maps.google.com


2. Ubah tampilan peta menjadi map, dengan mengklik Peta/Maps di sudut kanan atas.
3. Masukkan kata kunci jakarta untuk menampilkan peta Jakarta

4. Sebagai contoh mari kita menentukan jarak dari tugu monas sampai dengan Pulogadung Trade Center (PTC). Karena monas mudah untuk mencarinya, ketik saja kata kunci monas, maka akan muncul pilihan di sisi kiri layar.

5. Kemudian klik bulatan merah yang didalamnya ada huruf A. sehingga muncul teks boks seperti dibawah, lalu pilih petunjuk arah.


6. Setelah link petunjuk arah diklik, maka di sisi kiri akan muncul menu penelusuran rute dengan tampilan seperti dibawah

7. Masukkan kata kunci pulogadung trade center di kolom A, google maps secara otomatis akan menyarankan kepada Anda lokasi yang mirip dengan kata kunci tersebut. Bila sudah sesuai tinggal pilih dan klik tombol dapatkan petunjuk arah.


Yup, sudah tertampil di peta pilihan rute yang bisa kita pilih, yaitu lewat jalan perintis kemerdekaan dan Jalan Jenderal Suprapto sejauh 11,4 KM dan lewat Jalan Perintis Kemerdekaan sejauh 15,1 KM.

Sekian, semoga bermanfaat dan tidak lagi tersesat ke arah yang hendak dituju.

NB: klik gambar untuk memperbesar


Perkembangan IT dengan keterbatasan

Artikel ini kubuat dalam rangka mengobati kerinduan saat menimba ilmu di negeri bollywood beberapa tahun silam.

Mengingat episode itu, seakan saya tersenyum-senyum simpul bila membandingkan fasilitas pendidikan dan pelatihan (diklat) yang saya dapatkan. Bagaimana tidak, disaat di sini (Jakarta) pada waktu yang sama sudah booming penggunaan layar LCD dan processor yang sudah multi core, disana saya dan kawan-kawan mendapati bahwa komputer yang kita gunakan masih menggunakan layar tabung CRT dan processor seadanya. Mungkin karena lokasi diklat bukan di pusat kota New Delhi, melainkan di Ghaziabad, salah satu bagian dari Uttar Pradesh sehingga kita masih mendapati fasilitas seperti ini.


 Kira-kira seperi ini lab komputer waktu itu. (tahun 2010)

Nah, yang jadi heran... ngapain juga kita sampai mau-maunya belajar IT sampai ke India, bila fasilitas belajarnya saja seperti itu.  

Memang, dalam hal fasilitas India masih belum semaju kita disini, akan tetapi kalau soal professionalisme gak boleh lah kita meragukan mereka. Ahli-ahli IT India seperti yang kita ketahui bertebaran di seantero dunia, bahkan banyak pula yang menjadi programmer inti di perusahaan besar sekelas Microsoft. 

Ada dua Instruktur yang mengajar kita kala itu, yang pertama adalah Mr. Rohit Sarma, dan yang kedua adalah Mrs. Juhi Maharjan. Keduanya sudah memiliki beberapa sertifikat dari Microsoft dan Cisco. Ada ucapan dari Mrs. Juhi yang tidak tahu kenapa masih teringat sampai sekarang, "Do i make sense ?", beliau sering sekali mengucapkan kalimat tersebut di dalam kelas, terutama setelah selesai memberikan materi (dengan logat indianya yang kental tentunya). Entahlah kenapa beliau menggunakan pertanyaan tersebut ketimbang "Do you understand?". Mungkin juga biar tidak terkesan menggurui ya, kalau tidak dapat dimengerti bolehlah ditanyakan.

Bagaimana dengan kita, sudahkah kita memanfaatkan sumber daya yang ada di sekitar kita secara maksimal. Banyak diantara kita yang memiliki komputer canggih, sebagai contoh CPU dengan processor core i7, ram 8 gb dan hardisk ukuran terra, toh paling banter digunakan hanya untuk bermain game. Padahal bisa dimanfaatkan untuk belajar desain grafis, dan video editing yang memerlukan komputer dengan resources yang tinggi.

Kalau untuk programmer, spesifikasi komputer sepertinya tidak perlu yang speknya tinggi. Beberapa waktu yang lalu saya dapati programmer aplikasi berbasis web di institusi saya hanya menggunakan netbook dengan processor 1 ghz, dan itu sudah cukup untuk menghandle php web server macam xampp, database mysql dan sebagainya.


Jumat, 22 Juni 2012

Alternatif selain Android Play

Memiliki hp android menjadikan kita bak kecanduan, seakan tidak pernah ada waktu lain selain mengutak-atik android. Ada yang cuma sekedar mengecek email, padahal android terdapat mail notification secara otomatis, toh yang penting cuma gaya-gayaan... iseng-iseng aja merefresh sendiri inbox email.

Lalu ada pula yang memang hobby menginstall custom rom, custom rom adalah operating system android, contohnya eclair, froyo, gingerbread dan ics. Sementara yang lain cukup  dengan menginstal banyak template dan aplikasi.

Eit... sepertinya kurang tepat kalau kita sebut android sebagai hp, karena hp berbasis android tentunya bukan hp biasa yang hanya digunakan untuk nelpon dan sms. Lebih tepat bila kita mensandingkan dengan istilah smartphone a.k.a hp cerdas.

Seperti yang penulis sendiri rasakan, sebagai pengguna android keingintahuan untuk mengulik  apa sih yang bisa dilakukan dengan smartphone android begitu besar. Nyaris setiap saat, di berbagai kesempatan selalu saja ada waktu dengan android. Kegiatan yang paling sering saya lakukan adalah mencari aplikasi di android market a.k.a google play. 



Ada beberapa alternatif selain android market yang dapat juga kita kunjungi untuk mencari aplikasi/game untuk android. Berikut situs yang dapat penulis share:

1. Panda App

Url : http://android.pandaapp.com 


 2. Apk Tops

Url: http://www.apktops.com 



Senin, 23 Mei 2011

Menampilkan artikel yang berhubungan di setiap artikel

Membuat artikel yang berhubungan (related post) dapat dilakukan dengan mudah dengan bantuan LinkWithin. Link Within menyediakan script thumbnail related post yang dapat digunakan di halaman Blogger, Wordpress, dan TypePad.

Pada halaman beranda LinkWithin kita cukup memasukkan keterangan email (email yang kita gunakan untuk login ke blogger/wordpress/TypePad), alamat link web, platform web yang digunakan, dan jumlah kolom (gambar/link). Selanjutnya halaman panduan dari LinkWithin akan muncul untuk memandu kita melakukan instalasi widget.

Instalasi widget cukup mudah, kita cukup mengklik link install widget. setelah itu ikuti saja panduannya. Setelah widget terinstall pada elemen halaman, untuk penampilan widget terbaik, geser widget LinkWithin ke bagian bawah halaman body.

Jika semua prosedur instalasi sudah dilakukan dengan baik, maka di setiap artikel akan muncul tulisan You might also like (Anda mungkin juga suka:) dengan beberapa gambar disertai judul artikel di bawahnya.


Rabu, 18 Mei 2011

Peluang kejahatan di dunia maya

Artikel ini terinspirasi atas musibah yang menimpa teman saya di kantor, ia adalah penjual online yang memanfaatkan waktu luang di sela-sela pekerjaannya ataupun di luar jam kerja.

Geliat usaha online luar biasa yang ia miliki membuatnya berusaha keras untuk mempromosikan produk yang ia jual. Mulai dari web multiply, blogspot (blogger.com) hingga layanan facebook dimanfaatkan sebagai media promosi.

Usahanya melalui account facebook tidak sia-sia, dengan membuat account toko online di fb, ia telah memilik ribuan teman yang dapat menjadi media promosi yang paling efektif.

Akan tetapi dibalik kesuksesannya mengumpulkan teman sebanyak-banyaknya, ada yang melirik peluang dibalik itu. Peluang yang sama sekali tidak terpikir oleh teman saya. Halaman facebook dengan nama *****shop telah diambli alih oleh pengguna facebook lain. Mungkin pelaku melihat ada peluang besar untuk memanfaatkan account facebook dengan banyak teman untuk dijadikan toko online miliknya. Dalam waktu singkat teman saya tidak dapat mengakses account facebook miliknya sendiri, bahkan alamat email yang digunakan untuk mengakses fb juga diambil alih oleh orang yang tidak bertanggung jawab tersebut. 

Teman saya lalu mengkonsultasikan hal tersebut pada saya. Sebagai langkah pertama yang saya pikirkan adalah bagaimana mengambil alih kembali kepemilikan account fbnya. Ya melalui email, saya minta dia untuk masuk ke email tempat dia mendaftar, ternyata dia juga tidak bisa login. Pupus sudah kemungkinan dia untuk mengambil alih kembali account facebooknya. Selain itu dia juga tidak melakukan pengaturan email kedua sebagai cadangan bila email pertama bermasalah.

Seperti kata pepatah : Kejahatan terjadi tidak hanya karena ada niat, tetapi juga karena ada kesempatan. Oleh karena itu untuk melakukan pencegahan ada baiknya kita meningkatkan standar keamanan email dan account kita di dunia maya.

Sekian.. *berlanjut karena sudah malam.

Lanjutan:

Lalu bagaimana langkah-langkah konkritnya?

Memperkuat Sandi (Password)
Buatlah password dengan kombinasi huruf dan angka dan usahakan lebih dari 6 digit, dan untuk lebih meningkatkan keamanan bisa juga menggunakan kombinasi huruf ASCII. Jangan gunakan passsword yang mudah ditebak berdasarkan tempat, tanggal lahir atau informasi pribadi lain yang dapat dilihat di halaman profile. Sebagai tambahan gunakanlah password yang berbeda untuk setiap account.

Pedoman SUPR dapat digunakan untuk membuat password.
Tes Strong : Apakah password sekuat (dalam panjang dan konten) sebagaimana tertulis dalam  aturan?
Tes Unique : Apakah password uniek dan tidak terkait dengan password lain?
Tes Practical : Dapatkah anda mengingatnya tanpa menuliskannya?
Tes Recent : Sudahkah anda ganti akhir-akhir ini?
Terlepas dari tes SUPR, anda perlu menyadari bahwa teknik sniffing benar terjadi, dan bahkan password terbaikpun dapat disadap dan digunakan oleh seorang intruder, oleh karena itu pastikan menggantinya secara reguler.

Senin, 02 Mei 2011

Download Ebook Komputer Sesuka Hati

Postingan ini sengaja aku buat untuk menshare dua alamat website yang sering aku kunjungi untuk mendownload berbagai ebook menyangkut teknologi informasi. Terdapat ratusan bahkan ribuan ebook yang dapat kita download secara gratis, kita cukup melakukan registrasi pertama kali.

Flazx.Com
Kategori buku yang terdapat dalam web ini adalah: Artificial Intelligence, Certification, Cloud Computing, Computer Application, Computer Engineering, Computer Hardware, Computer Science, Computer Security, Databases, Design & Graphics, Electronic Commerce, Information Systems, LDAP, Miscellaneous, Mobile Computing, Multimedia, Networks, Operating System, Programming, Software Engineering, Telecommunication, UML, Web.


2. www.ebook30.com
Ebook30.Com


Ebook30 tidak hanya menyediakan ebook yang dapat didownload, juga file master dalam berbagai dokumen sebagai contoh file berformat .psd untuk membuat poster/undangan dengan menggunakan software adobe photoshop. 


Kategori ebook dalam web ebook30 : Architecture, Audiobooks,Business, Cooking & Diets, Cultures & Languages, Database, Engineering Tech, Games, Graphic Design, Hardware, History, Internet, Magazine, Microsoft, Novel, Personality, Programming, Science, Security, Software, Study, Theology & Occultism, Web Development.

 
Copyright © 2014 Persada Blog

Powered by Mafsyah